- Event ini telah berakhir
Ritual Adat Jheg Bhumih adalah ritual yang berasal dari Madura, sejatinya seperti ritual tolak bala pada umumnya. Hanya saja, untuk ritual ini ada syarat khusus yang mesti dilakukan seperti syarat air dari tujuh sungai dan juga telur dari tujuh indukan.
Di Kabupaten Sanggau, Ritual yang dimotori oleh Ikatan Keluarga Besar Madura Kabupaten Sanggau ini juga dilaksanakan, sama seperti tolak bala dengan tujuan menghindari segala musibah maupun penyakit yang sedang melanda.
Ritual adat yang disponsori oleh Bidang Kebudayaan Diskbud Kabupaten Sanggau ini dilaksanakan setiap tahun. Pada tahun 2024 ini, Ritual Adat Jheg Bhumih dilaksanakan di Taman Arongk Belopa Sanggau pada tanggal 16 November 2024.