sanggauberbudaya.id – Ikut berpartisipasi pada peringatan hari ulang tahun ke-79 kemerdekaan Republik Indonesia tingkat nasional, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sanggau selenggarakan audisi Gita Bahana Nusantara (GBN) tingkat Kabupaten Sanggau di Aula Hotel Emerald Sanggau – Kalimantan Barat, Kamis pagi (30/05/2024).
Untuk diketahui, GBN ini merupakan program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) Republik Indonesia yang membuka peluang untuk seluruh pemuda dan pemudi di tanah air untuk tampil pada Gebyar Kemerdekaan di tingkat nasional.
Kepala Bidang Kebudayaan Dikbud Kabupaten Sanggau Pasianus Purwandi mengatakan mengatakan bahwa tujuan dilaksanakannya audisi adalah menyeleksi peserta untuk menjadi anggota paduan suara yang nanti akan ikut audisi ditingkat Provinsi Kalimantan Barat pada 20 Juni 2024 mendatang.
“Yang nantinya akan dipilih untuk mewakili Kalimantan Barat untuk paduan suara di peringatan HUT RI ke-79 tahun 2024 di Ibu Kota Nusantara (IKN), ” katanya.
Audisi ini diikuti 13 orang peserta, rinciannya adalah suara sopran empat orang, alto empat orang, tenor empat orang dan bass satu orang.
“Peserta yang dipilih nanti masing-masing jenis suara sopran, alto, tenor dan bas satu orang, dan akan menjadi perwakilan Kabupaten Sanggau ikut audisi di tingkat Provinsi Kalbar,” jelasnya.
“Memang tidak banyak yang mendaftar, karena mungkin persyaratannya cukup berat, yaitu wajib pandai membaca not. Ini sudah menjadi ketentuan yang harus diminta oleh penyelenggara ditingkat nasional,” sambungnya.
Pria yang akrab disapa Phuy ini menambahkan, sebelum mengikuti audisi GBN ditingkat Provinsi Kalbar, empat orang yang terpilih ini akan dilakukan pendampingan selama latihan, sehingga memperoleh hasil yang maksimal.
“Harapannya empat orang yang terpilih ini nanti bisa menjadi perwakilan Provinsi Kalimantan Barat khususnya paduan suara pada peringatan HUT RI Ke-79 di IKN,” ujar Phuy.
Dan, pada saat seleksi ditingkat Provinsi Kalimantan Barat, Mario Christian Lisero (Bass) terpilih mewakili Kalimantan Barat untuk mengikuti Gita Bahana Nusantara tingkat Nasional. Sementara Jefrianus Lelboi (Tenor) dan Bernadeta Noventi (Sopran) terpilih sebagai peserta GBN tingkat Provinsi Kalimantan Barat.